Kamis, 22 Desember 2011

Kota Malang Kembangkan Wisata Miniatur Dunia


PDF Print E-mail
Malang,  siapa tak kenal? disamping dijuluki sebagai kota dingin... (walaupun sekarang dah nggak begitu dingin lagi), kota ini juga terkenal dengan kota pelajar. Walau tak sedikit yang mengenal kota ini.. namun kini saatnya Malang kan terus membenahi diri.. agar tak hanya dikenal oleh tourist domistik, namun juga kan menjadi tujuan wisata dari tourist di seluruh penjuru dunia.Inilah salah satu rencana untuk mengangkat Malang sebagai kota pusat bisnis dan wisata.


Image
Windows of The World di shenzhen, China.
Malang, Jawa Timur (Paradiso) – Pusat bisnis dan rekreasi Windows of The World (WOW) segera dibangun di Kota Malang dengan investasi yang mencapai ratusan miliar rupiah. Proyek tersebut menempati lahan milik Perum Perumnas sepanjang dua kilometer. Nantinya, Perum Perumnas bekerja sama dengan investor asal Jakarta yang menggarap proyek tersebut.

Walikota Malang Peni Suparto, mengatakan investor akan mempresentasikan proyek WOW kepada kami pekan ini. Di kompleks pusat bisnis dan rekreasi tersebut, nantinya dibangun kawasan di kota-kota dunia.

“Contohnya London, New York, Paris, dan lainnya. Jadi seperti Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Kalau TMII dibangun rumah-rumah khas di setiap provinsi, maka di WOW dibangun kawasan perkotaan kota-kota dunia,” ujarnya.

Dikatakan, sebagai pusat rekreasi, maka di kawasan tersebut disediakan kuliner terkenal serta produk-produk fashion. Masyarakat dapat berekreasi seakan keliling dunia, karena pusat bisnis dan rekreasi tersebut berkonsep kota–kota wisata dari seluruh dunia. Lokasi WOW berada di kompleks Perumahan Sawojajar dan lokasi tersebut tepat dijadikan lokasi WOW.

“Pasalnya, kawasan tersebut merupakan kawasan perumahan terluas di Indonesia bahkan di Asia Tenggara. Karena itulah, sudah sewajarnya di sana disediakan fasilitas rekreasi. Apalagi di tengah sejuknya kota Malang, maka berbagai macam permainan yang menarik akan menjadi sarana hiburan segar bagi seluruh keluarga. Penggemar kuliner akan dipuaskan dengan berkumpulnya makanan khas kota Malang, juga nasional dan internasional. Pusat fashion dengan brand ternama pun ada di sana,” katanya.

Ditambahkannya, nantinya, di sana akan disiapkan distrik komersial tematik terpanjang di Malang. Kawasan tersebut dapat menjadi tujuan wisata rekreasi,kuliner dan fashion bagi masyarakat dan pengunjung kota Malang, pusat makanan dan oleh–oleh khas Malang serta satu-satunya pusat rekreasi dan permainan di kota Malang.

“Pemkot Malang, mendukung rencana pembangunan WOW dan diharapkan, pusat bisnis dan rekreasi itu dapat menjadi ikon Kota Malang. Lokasi WOW, menurut dia, bukan termasuk trace atau jalan tol Pandaan-Malang. Karena itulah, pembangunan WOW tidak menyalahi peruntukkannya,” ungkapnya.

Kawasan tersebut juga bukan diperuntukkan jalan arteri primer seperti rencana semula. Hal itu bisa terjadi karena kawasan tersebut tidak menyambung dengan trace jalan tol Pandaan-Malang. Sedangakan pembangunan WOW diproyeksikan pada Desember ini dan akan selesai dalam setahun.

“Keberadaan pusat bisnis dan rekreasi dengan konsep jendel dunia tersebut merupakan kali pertama di Indonesia. Kawasan tersebut menjadi tujuan wisata bagi wisatawan domestik, yang ingin mengetahui miniatur kota-kota dunia,” tambahnya. (*/ant)